Kenali Enam Buah-Buahan Pelindung Jantung

Daribuahdaun - Ingin memiliki jantung sehat dan terhindar dari penyakit? Jantung termasuk organ penting yang selalu bekerja 24 jam tanpa henti. Berhentinya jantung dalam memompa darah, meskipun dalam waktu sedetik saja dapat menyebabkan kelainan dan juga kerusakan pada tubuh. Oleh karena itu, sudah selayaknya kita berusaha menjaga dan melindungi jantung agar senantiasa sehat dan berfungsi dengan baik. Selain menjaga gaya hidup dan pola makan yang sehat, kita bisa melindungi jantung dengan rutin mengonsumsi buah-buahan. Kira-kira buah-buahan apa sajakah yang mengandung khasiat sebagai pelindung Jantung?
jantung
Buah yang terbaik dan berkhasiat melindungi jantung adalah buah yang mengandung kalium atau potasium.  Seberapa pentingkah kalium untuk jantung? Sangat penting, kalium berfungsi menjaga tekanan darah agar senantiasa normal. Selain itu, kekurangan kalium dalam darah atau Hipokalemia dapat menyebabkan gangguan fungsi dan irama jantung. Oleh karena itu, pastikan konsumsi Enam Buah-Buahan Pelindung Jantung berikut ini : (Buah-Buahan Penambah Darah yang Wajib Anda Tahu)
  • Pisang

Pisang termasuk buah kaya akan nutrisi, salah satunya kalium. Oleh karena itu, Anda bisa memanfaatkan buah pisang untuk melindungi jantung Anda. Anda bisa mengonsumsi buah pisang dalam bentuk utuh atau mengolahnya sebagai jus atau cemilan sehat. (Cara Ampuh Agar Bulu Ketiak Tidak Cepat Tumbuh)
  • Alpukat

Buah alpukat tidak hanya kaya akan kalium, tapi juga asam lemak baik yang bagus untuk membantu menurunkan kadar lemak jahat yang membahayakan kesehatan jantung.  (Tips Masak Santan Agar Tidak Pecah)
  • Tomat

Buah tomat tidak hanya kaya akan kalium, tapi juga antioksidan yang bermanfaat melindungi jantung dari kerusakan. Anda bsia mengonsumsi buah tomat secara langsung atau menjadikannya sebagai jus atau campuran masakan. (Enam Ciri Feses yang Tunjukkaan adanya Penyakit Serius)
  • Kurma

Kurma termasuk buah yang kaya akan nutrisi dan berkhasiat melindungi jantung. Diantara kandungan nutrisi dalam buah kurma adalah kalium. Oleh karena itu, Anda bisa menjadikan buah kurma sebagai buah yang wajib dikonsumsi keluarga setiap hari. (Keajaibaan Kerokan yang Wajib Anda Tahu)
  • Melon

Melon tidak hanya kaya akan kalium yang mengontrol detak jantung dan tekanan darah, tapi juga kaya serat alami yang berkhasiat mengikat kadar kolesterol dalam darah yang membahayakan jantung.
  • Pepaya

Buah pepaya mengandung banyak nutrisi yang berkhasiat menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan, termasuk jantung. Hal itu karena kandungan antioksidan, kalium, vitamin, serat dan juga mineral penting lainnya yang terdapat dalam buah pepaya.
Setelah mendapatkan informasi tentang buah-buahan yang bermanfaat melindungi jantung diatas, pastinya kita akan lebih sering menikmati buah-buahan demi menjaga kesehatannya. Semoga informasi yang berjudul Enam Buah-Buahan Pelindung Jantung diatas dapat bermaanfaat bagi kita semua.
Kenali Enam Buah-Buahan Pelindung Jantung Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown